Pages

Thursday, 23 December 2010

Dino Zoff: Jangan Jual Buffon, Juve!


Kamis, 23 Desember 2010 | 09:00 WIB
GETTY IMAGES
Mantan pelatih Italia yang juga kiper legendaris, Dino Zoff, menyarankan Juventus untuk tak menjual kiper Gianluigi Buffon.
TURIN, KOMPAS.com - Kiper legendaris Italia, Dino Zoff, mendesak mantan klubnya, Juventus, agar tidak menjual kiper utama mereka, Gianluigi Buffon.
Buffon, yang absen membela Juve sejak awal musim akibat cedera urat saraf, kini tempatnya telah diambil alih oleh Marco Storari. Sejauh ini, Storari tampil cukup cemerlang di bawah mistar gawang Juve.
Seringnya Buffon cedera mengembuskan kabar bahwa dirinya akan dijual ke Manchester United atau Zenit St Petersburg pada bursa transfer pemain, Januari mendatang.
Zoff yang telah memenangi enam gelar scudetti bersama "I Bianconeri", satu Piala Dunia ,dan satu Piala Eropa bersama Italia, berpendapat bahwa Buffon tetaplah kiper terbaik di dunia. "Ia adalah kiper terhebat sepanjang sejarah. Tdak ada yang dapat menandinginya," bela Zoff seperti ditulis calciomercato.it
Zoff menambahkan, "Buffon mengalami serangkaian cedera musim ini dan itu menimbulkan keraguan di kubu Juve bahwa dirinya telah habis. Namun, hal itu biasa terjadi di sepak bola. Ia hanya membutuhkan waktu agar dapat kembali ke puncak permainannya. Saya pikir Juve perlu berpikir dua kali jika ingin menjualnya."
Penulis: David Andhika   |   Editor: Hery Prasetyo   |   Dibaca : 2058

No comments:

Post a Comment