Pages

Thursday, 23 December 2010

Ben Spies: Tak Ada Alasan, 2011 Harus Menang

Selasa, 21 Desember 2010 | 14:59 WIB
MOTOGP/MOTORCYCLEOBSESION
AMERIKA, KOMPAS.com — Pebalap tim MotoGP Yamaha, Ben Spies, punya satu target mengikuti musim balap tahun depan. "Harus bisa merebut kemenangan pertama. Melakukan apa yang tidak saya lakukan sebelumnya, maraih kemenangan," ungkap Rookie of The Year 2010 yang tahun ini naik peringkat jadi pebalap tim pabrikan Yamaha bersama sang juara dunia 2010, Jorge Lorenzo.
Kepada Cycle News ketika menyaksikan Long Beach Motorcycle Show, ia menyebutkan targetnya itu. Ini tahun pertama bagi dirinya untuk tidak lagi menjadi anak muda, pemula, atau baru belajar di lintasan.
Tampaknya, ambisi besar Spies bisa terwujud jika dilihat dari pengalamannya saat ini ketika tampil bersama tim satelit Yamaha. Meski belum menuai kemenangan, ia sempat merebut posisi start terdepan di depan pendukungnya di Indianapolis, Amerika. Selain itu, pada beberapa balapan, dia pernah merepotkan persaingan di barisan depan.
"Pebalap paling berbahaya tahun depan adalah Jorge Lorenzo. Yang kami tahu, dia menunggangi motor yang bagus dan punya banyak hal baik sebagai seorang pebalap," komentar Spies.
Berbicara mengenai pesaingnya, selain Lorenzo, ia juga menyebut Casey Stoner (Australia) yang tahun depan akan membela tim Honda. Adapun Valentino Rossi bagi Spies masih punya banyak pekerjaan dengan Ducati.
Mantan juara dunia Superbike 2009 ini tidak menampik bahwa ia menerima kritik sangat jelek setiap awal balapan. Ia baru menunjukkan kehebatannya ketika masuk putaran tengah sampai akhir balapan. "Kita bisa melesat dengan baik pada lap pertama. Itu bisa terjadi bila kita sangat percaya pada ban yang kita pakai," ungkapnya.
Sebagai catatan, Spies tahun ini bersama tim Yamaha Tech 3 menduduki peringkat keenam dengan hasil dua kali naik podium.
Penulis: Sabastian
Editor: Bastian
crashnet
Sumber :

No comments:

Post a Comment