Pages

Saturday, 23 October 2010

Akhirnya, Samsung Galaxy Tab Dirilis di Indonesia

(from : www.infokomputer.com)
Setelah sempat tertunda peluncurannya, akhirnya hari ini (19/10) Samsung resmi meluncurkan produk tabletnya, Samsung Galaxy Tab, di tanah air.Sedianya, Galaxy Tab diperkenalkan dua pekan lalu. Namun, karena satu dan lain hal, rencana tersebut terpaksa dibatalkan dan diundur sampai Selasa ini. Akibatnya, Samsung Indonesia disalip salah satu kompetitornya, Dell, yang merilis Dell Streak, tablet Android berukuran 5 inci, Jumat (15/10) pekan kemarin.Dalam acara yang dilaksanakan di hotel Ritz Carlton, Kuningan – Jakarta, Samsung Indonesia sekaligus mengumumkan kerja samanya dengan penyedia konten lokal.Kompas Gramedia, grup tempat InfoKomputer bernaung, adalah salah satu pihak yang dipercaya untuk mengisi konten Samsung Galaxy Tab. Mengutip tweet Edi Taslim (Business General Manager, Kompas.com), setiap pembeli tablet ini nantinya bisa berlangganan “produk-produk Kompas Gramedia, meliputi 10 koran, 25 majalah, dan lebih dari 500 buku” dalam format digital.Selain Kompas Gramedia, Samsung juga menggandeng Indosat. Pengguna bisa menikmati paket berlangganan internet pita lebar (broadband) tanpa batas (unlimited) dari operator satu ini, dengan diskon 50% selama enam bulan pertama.Tak sabar ingin membeli tablet debutan Samsung ini? Anda harus menunggu sampai 30 Oktober 2010. Soalnya, baru pada hari itu Samsung melepas Galaxy Tab ke pasar lokal, ditandai dengan launching event di Plaza Senayan, Jakarta.Khusus hari tersebut, Samsung bahkan bakal menawarkan harga istimewa. Dari bandrol asli Rp6.999.000, Galaxy Tab akan didiskon satu juta rupiah menjadi Rp5.999.000 dan ada fasilitas cicilan 12 bulan untuk pembelian lewat kartu kredit semua bank.

Friday, 22 October 2010

HATI SEORANG AYAH

Suatu ketika, ada seorang anak wanita bertanya kepada Ayahnya, tatkala tanpa sengaja dia melihat Ayahnya sedang mengusap wajahnya yang mulai berkerut-merut dengan badannya yang terbungkuk-bungkuk, disertai suara batuk-batuknya. Anak wanita itu bertanya pada ayahnya: "Ayah , mengapa wajah Ayah kian berkerut-merut dengan badan Ayah yang kian hari kian terbungkuk?" Demikian pertanyaannya, ketika Ayahnya sedang santai di beranda.Ayahnya menjawab : "Sebab aku Laki-laki." Itulah jawaban Ayahnya. Anak wanita itu berguman : " Aku tidak mengerti."Dengan kerut-kening karena jawaban Ayahnya membuatnya tercenung rasa penasaran. Ayahnya hanya tersenyum, lalu dibelainya rambut anak wanita itu, terus menepuk nepuk bahunya, kemudian Ayahnya mengatakan : "Anakku, kamu memang belum mengerti tentang Laki-laki."Demikian bisik Ayahnya, membuat anak wanita itu tambah kebingungan.
Karena penasaran, kemudian anak wanita itu menghampiri Ibunya lalu bertanya :"Ibu mengapa wajah ayah menjadi berkerut-merut dan badannya kian hari kian terbungkuk? Dan sepertinya Ayah menjadi demikian tanpa ada keluhan dan rasa sakit?"Ibunya menjawab: "Anakku, jika seorang Laki-laki yang benar benar bertanggung jawab terhadap keluarga itu memang akan demikian."Hanya itu jawaban Sang Bunda. Anak wanita itupun kemudian tumbuh menjadi dewasa, tetapi dia tetap saja penasaran.
Hingga pada suatu malam, anak wanita itu bermimpi. Di dalam mimpi itu seolah-olah dia mendengar suara yang sangat lembut, namun jelas sekali. Dan kata-kata yang terdengar dengan jelas itu ternyata suatu rangkaian kalimat sebagai jawaban rasa penasarannya selama ini."Saat Ku-ciptakan Laki-laki, aku membuatnya sebagai pemimpin keluarga serta sebagai tiang penyangga dari bangunan keluarga, dia senantiasa akan menahan setiap ujungnya, agar keluarganya merasa aman teduh dan terlindungi. ""Ku-ciptakan bahunya yang kekar dan berotot untuk membanting tulang menghidupi seluruh keluarganya dan kegagahannya harus cukup kuat pula untuk melindungi seluruh keluarganya. "
"Ku-berikan kemauan padanya agar selalu berusaha mencari sesuap nasi yang berasal dari tetesan keringatnya sendiri yang halal dan bersih, agar keluarganya tidak terlantar, walaupun seringkali dia mendapatkan cercaan dari anak-anaknya. "
"Kuberikan Keperkasaan dan mental baja yang akan membuat dirinya pantang menyerah, demi keluarganya dia merelakan kulitnya tersengat panasnya matahari, demi keluarganya dia merelakan badannya basah kuyup kedinginan karena tersiram hujan dan hembusan angin, dia relakan tenaga perkasanya terkuras demi keluarganya dan yang selalu dia ingat, adalah disaat semua orang menanti kedatangannya dengan mengharapkan hasil dari jerih payahnya."
"Ku berikan kesabaran, ketekunan serta keuletan yang akan membuat dirinya selalu berusaha merawat dan membimbing keluarganya tanpa adanya keluh kesah, walaupun disetiap perjalanan hidupnya keletihan dan kesakitan kerap kali menyerangnya. "
"Ku berikan perasaan keras dan gigih untuk berusaha berjuang demi mencintai dan mengasihi keluarganya, didalam kondisi dan situasi apapun juga, walaupun tidaklah jarang anak-anaknya melukai perasaannya melukai hatinya. Padahal perasaannya itu pula yang telah memberikan perlindungan rasa aman pada saat dimana anak-anaknya tertidur lelap. Serta sentuhan perasaannya itulah yang memberikan kenyamanan bila saat dia sedang menepuk-nepuk bahu anak-anaknya agar selalu saling menyayangi dan mengasihi sesama saudara."
"Ku-berikan kebijaksanaan dan kemampuan padanya untuk memberikan pengetahuan padanya untuk memberikan pengetahuan dan menyadarkan, bahwa Istri yang baik adalah Istri yang setia terhadap Suaminya, Istri yang baik adalah Istri yang senantiasa menemani. Dan bersama-sama menghadapi perjalanan hidup baik suka maupun duka, walaupun seringkali kebijaksanaannya itu akan menguji setiap kesetiaan yang diberikan kepada Istri, agar tetap berdiri, bertahan, sejajar dan saling melengkapi serta saling menyayangi."
"Ku-berikan kerutan diwajahnya agar menjadi bukti bahwa Laki-laki itu senantiasa berusaha sekuat daya pikirnya untuk mencari dan menemukan cara agar keluarganya bisa hidup di dalam keluarga bahagia dan badannya yang terbungkuk agar dapat membuktikan, bahwa sebagai laki-laki yang bertanggungjawab terhadap seluruh keluarganya, senantiasa berusaha mencurahkan sekuat tenaga serta segenap perasaannya, kekuatannya, keuletannya demi kelangsungan hidup keluarganya. ""Ku-berikan Kepada Laki-laki tanggung jawab penuh sebagai Pemimpin keluarga, sebagai Tiang penyangga, agar dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya. dan hanya inilah kelebihan yang dimiliki oleh laki-laki, walaupun sebenarnya tanggung jawab ini adalah Amanah di Dunia dan Akhirat."Terbangun anak wanita itu, dan segera dia berlari, berlutut dan berdoa hingga menjelang subuh. Setelah itu dia hampiri bilik Ayahnya yang sedang berdoa, ketika Ayahnya berdiri anak wanita itu merengkuh dan mencium telapak tangan Ayanya. "Aku mendengar dan merasakan bebanmu, Ayah."
Dunia ini memiliki banyak keajaiban, segala ciptaan Tuhan yang begitu agung, tetapi tak satu pun yang dapat menandingi keindahan tangan Ayah.

Gurih Renyah Ayam Goreng Cabai

Yang lagi lapar, silahkan plototi ayam goreng renyah ini,m... Mantap nian...
Kembali memanjakan kaum wanita dengan resep masakan "Gurih Renyah Ayam Goreng Cabai", dijamin deh suami, pacar, kakak, papa, atau siapapun akan memuji anda dengan kehebatan anda memasak.
Boleh dicocol dengan mayones dan enak juga dicelup saus cabai botolan!
Gurih Renyah Ayam Goreng Cabai
Bahan:
500 g daging paha atas ayam tanpa tulang, potong-potong
1 sdm air jeruk lemon
1 siung bawang putih, parut
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 butir telur ayam, kocok hingga berbuih
minyak goreng
Campur jadi satu:
100 g tepung terigu
2 sdm tepung beras
1 sdt cabai merah bubuk
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam

Cara membuat:
* Aduk dan remas-remas potongan ayam dengan air jeruk, merica dan garam hingga rata.
* Diamkan selama 30 menit.
* Tiriskan ayam lalu aduk dengan telur kocok hingga rata.
* Gulingkan dalam campuran tepung hingga rata. Biarkan hingga agak kering.
* Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering. Angkat, tiriskan.
* Sajikan hangat.

Thursday, 21 October 2010

Arema 2-0 Persijap


Malang, Arema FC kembali merebut tiga poin saat tampil di kandangnya. Setelah berhasil mengalahkan Persibo 4-2, Singo Edan juga menang 2-0 saat menjamu Persijap Jepara, Rabu 20 Oktober 2010.Berkat kemenangan ini Arema naik dua tingkat ke urutan 2 klasemen sementara Liga Super Indonesia (ISL) 2010/2011. Dengan koleksi 9 poin, pasukan Miroslav Janu menempel ketat pimpinan klasemen sementara Persipura Jayapura.
Persipura kini berada di puncak klasemen dengan koleksi 10 poin dari 4 laga. Tambahan tiga poin diraih Persipura setelah mengalahkan Bontang FC dengan skor fantastis 8-1.
Bertanding di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Arema unggul 1-0 di babak pertama. Gol pertama Singo Edan dicetak oleh Esteban Guillen lewat tendangan jarak jauh cantik pada menit ke-17.Di babak kedua, Arema masih mendominasi jalannya pertandingan. Namun, permainan keras Persijap membuat Noh Alam Shah cs kesulitan untuk mengancam gawang lawan.Beberapa pemain Arema juga terpancing bermain keras. Bahkan, Juan Revi sempat terlibat keributan dengan Gustavo Beirao pada menit ke-60. Revi tak terima saat Guti melakukan pelanggaran keras kepada dirinya.Revi terlihat menarik baju Guti. Namun, aksinya dicegah oleh rekan-rekannya yang lain. Anehnya, wasit Sulistyoko tak juga mengeluarkan kartu bagi kedua pemain tersebut.Pada menit ke-64, pelanggaran keras juga dilakukan oleh Noh Alam Shah kepada salah seorang pemain Arema. Namun, Sulistyoko juga tidak mencabut kartu atas pelanggaran tersebut.Arema akhirnya berhasil menggandakan keunggulannya pada menit ke-68 lewat gol M Ridhuan. Pemain asal Singapura itu sukses menjebol gawang Danang Wihatmoko memanfaatkan kemelut di depan gawang Persijap.Skor 2-0 bertahan hingga laga usai. (one)
Susunan Pemain


Arema: Kurnia Meiga (g), Beni Wahyudi, Purwaka Yudi, Waluyo, Zulkifli Syukur-KK, Esteban Guillen, Juan Revi, Roman Chmelo/TA Mushafry (55'), Yongky Ariwibowo/M Fachrudin (88'), Noh Alam Shah/Ahmad Bustomi (79'), M Ridhuan
Persijap: Danang Wihatmoko (g), Aris Fandi Kurniawan/Anggo Julian (71'), Kasiadi, Evaldo Silva, Catur Bintang, Enjang Rohiman-KK, Hyun Soon Min/Riski Novriansyah (58'), Gustavo Beirao, Francisco Javier Perez/Johan Juansyah (39'), Nurul Huda, Gendut Doni-KK
(VIVAnews)

Wednesday, 20 October 2010

JATIM PARK MALANG




Wah, dah lama ngga rekreasi...biar fresh pikiran kita
Wahana berikut cocok bagi orang Malang ataupun luar Malang
 .......wah kapan nih punya kesempatan kesana yaaa?

Bermain Terbuka Jual Beli Serangan

17.10.2010 21:14
Hujan Gol dan saling serang di babak kedua
Pola permainan Arema Indonesia lawan Persibo Bojonegoro menjadi lebih menarik di babak kedua. Itu karena kedua tim sama-sama memainkan pola permainan terbuka. Persibo yang di babak pertama ketinggalan dua gol, berusaha terus melakukan tekanan untuk menyamakan kedudukan. Sebaliknya, Arema Indonesia juga terus memperagakan pola permainan dari kaki ke kaki untuk menekan jantung pertahanan Persibo.
Gelandang Arema Indonesia, M Ridwan kembali menambah pundi golnya pada menit 54. Roman Chmelo yang menjadi inspirator serangan mampu melakukan umpan terobosan. Umpan matang itupun tidak disia siakan Ridwan yang tinggal berhadap-hadapan dengan kiper. Menit 54, Arema Indonesia unggul 3-0.
Tertinggal membuat Persibo meningkatkan intesitas seranganya. Masuknya gelandang asing Kang Hyun Kim membut serangan Persibo jauh lebih hidup di banding babak pertama. Apalagi, pergerakan Samsul Arif berkali-kali merepotkan lini pertahanan anak asuh Miroslav Janu.
Pola seperti itu tidak sia-sia. Nurhidayat gelandang Persibo mempu mencetak gol dengan memanfaatkan umpan terobosan Jajang Paliama. Tidak berhenti di situ, Peribo terus-terusan melakukan serangan. Kini giliran striker Persibo Samsul Arif yang menjadi momok bagi Arema Indonesia. Menit 72, Samsul Arif mampu lepas dari perhatian pemain belakang lawan Arema Indonesia. Umpan terobosan mampu di maksimalkan menjadi gol sehingga merubah kedudukan menjadi 3-2.
Selang tiga menit berikutnya, giliran Noh Alam Sah yang mencetak gol ke gawang Persibo Bojonegoro. Gol bermula dari kecepatan Riduan yang menyambut umpan bola daerah. Riduan mampu mengecok kiper Persibo yang sudah terlanjur keluar jauh dari sarangnya. Noh yang sudah bebas berdiri di hadapan gawang yang kosong melompong mendapat umpan dari Ridwan sehingga berbuah gol. Hingga pertandingan berakhir, Arema unggul 4-2 atas Persibo Bojonegoro.

KLASEMEN INDONESIA SUPER LEAGUE 2010/2011

P W D L Pts
1 Persipura 3 2 1 0 7
2 Arema 3 2 0 1 6
3 Deltras 3 2 0 1 6
4 Persema 4 2 0 2 6
5 PSM 3 2 0 1 6
(diambil dr aremafc.com)

Tuesday, 19 October 2010

BONDAN PRAKOSO  dari Lumba2 ke FADE 2 BLACK

E-mail Print PDF
bondan-fade-MastengBI
Bondan Prakoso dan Fade 2 Black (Hono/BI)
APAPUN yg terjadi,,
ku kan slalu ada untukmu..
Janganlah kau bersedih..
coz everything's gonna be OKAY Penggalan lirik di atas pasti tidak asing lagi di telinga Anda. Terdapat dalam lagu berjudul “Ya Sudahlah” yang dinyanyikan dengan manis oleh si empunya lagu, Bondan Prakoso & Fade 2 Black. Tidak heran lagu ini booming, karena itu memiliki notasi yang ringan, ear catchy, dan lirik yang mudah dicerna. Bukan tanpa pertimbangan “Ya Sudahlah” dijadikan singel pertama dari album ketiga Bondan Prakoso & Fade 2 Black yang bertajuk For All ini.
Berbicara tentang album Bondan Prakoso & Fade 2 Black, tidak lepas dari peran Bondan sebagai produser, arranger, player, sekaligus penyanyinya. Bondan terkenal sebagai musisi yang memiliki sisi idealis yang memperkuat karakter setiap karyanya. Tentu saja karakter itu tidak didapatnya dalam satu malam, melainkan melalui perjalanan yang tidak mudah.
Bondan terjun ke dunia musik sejak usianya 5 tahun. Lingkungan dan orang-orang di sekitarnya yang membuatnya bermusik. Lili Yulianingsih, ibu Bondan merupakan penyanyi keroncong, sedangkan  Sisco Batara, ayah Bondan merupakan komposer dan arranger musik. “Yang memperkenalkan musik adalah ayah saya. Karier saya dimulai sejak usai 5 tahun. Ayah saya mengetes saya dengan membuatkan satu lagu. Kata lainnya, saya disuruh rekaman. Selain saya ada kakak dan adik saya yang juga diberi kesempatan sama. Ayah saya menilai sayalah yang paling menonjol,” cerita Bondan saat kami temui usai mengisi acara On The Spot di Trans 7, Rabu (11/8) malam lalu.
Pada usia 6 tahun, kala Bondan duduk di kelas 1 SD, melahirkan album pertama. Di kelas 2 SD, Bondan merilis album ke-2, dan begitu selanjutnya. Album Bondan sebagai penyanyi cilik yang meledak di pasaran adalah album Si Lumba-Lumba. Selain lagunya yang mengena di telinga anak-anak, aksi salto ke belakang Bondan di klipnya menjadi daya tarik sendiri. “Itu album kelima saya, saat itu saya kelas 5 SD,” seru Bondan. Sebagai penyanyi cilik, Bondan mengoleksi 7 album.
Setelah merampungkan album ketujuhnya, Bondan mengalami masa puber. Bondan mulai tertarik mempelajari alat instrumen musik, seperti gitar, drum, kibor, dan yang terakhir bas. Ketika belajar bermain bas, Bondan langsung jatuh hati. Saat mulai berkenalan dengan dunia band, Bondan disarankan kakaknya, pemain drum, untuk mendalami bas. “Dia bilang, pemain gitar yang jago sudah banyak. Tapi, pemain bas yang jago masih sedikit. Saat itu eranya bas lebih banyak berdiri di belakang, mengisi rhythm bersama drum. Saya lantas diberi referensi lagu-lagu. Lagu yang nyantol sekali di telinga saya adalah ‘Aeroplane’ milik Red Hot Chili Peppers.
Bondan fokus melatih keterampilan bermain bas. Keinginan bermain bas Bondan sampaikan juga kepada ayahnya. Ayah Bondan kemudian menghubungi temannya, Budi, pemain bas band Xspin. “Om Budi datang ke rumah membawa basnya. Dalam waktu sebulan tapi tidak intensif, saya diajari bermain bas. Kadang seminggu sekali atau 2 kali,” beri tahu Bondan. Setelah sebulan mengajar, Budi pergi ke Brunei. Bondan meneruskan belajar bas secara otodidak dengan mengulik lagu-lagu Red Hot Chili Pappers dan menonton video pelajaran bas. Dalam waktu satu tahun, Bondan sudah mahir. Ada masanya dalam satu hari, Bondan 8 jam belajar main bas. “Itu berlangsung selama 6 bulan,” ujar Bondan.
Apa yang dilakukan Bondan tidak akan mungkin berbuah jika ia tidak memiliki kesenangan, keinginan kuat, dan hasrat dalam bermain musik. “Saat masih menjadi penyanyi cilik, semua yang membentuk adalah ayah saya, dari mulai lirik, musik, hingga koreografi. Kadang saya menikmati, kadang saya jenuh. Saat bermusik dengan band, saya menemukan sisi lain dalam bermusik. Ada instrumen-instrumen yang dimainkan bersamaan. Di situ saya menemukan jiwa saya, hasrat saya dalam bermusik. Saat saya kecil, saya lebih menuruti apa kata orangtua, berbeda saat saya ngeband, saya merasa terpanggil dan merasakan kenikmatan bermain musik,” papar Bondan.
Bondan mendirikan band pertamanya, Funky Kopral. Sebelum merilis album, Funky Kopral melanglang buana di dunia musik amatir selama 3 tahun. “Tahun 1999 dirilis album pertama Funky Kopral. Tahun 2000 album kedua dan kolaborasi dengan Setiawan Djody tahun 2002. Tahun 2003 saya resign dari Funky Kopral karena merasa progresnya stagnan,” cerita Bondan singkat. Album dengan Setiawan Djody menghasilkan penghargaan AMI Sharp Awards 2003 untuk kategori Kolaborasi Rock Terbaik. Lepas dari Funky Kopral, Bondan menyelesaikan kuliahnya di D3 Sastra Belanda Universitas Indonesia. Di pengujung kelulusannya tahun 2004, Bondan bertemu dengan grup rap Fade 2 Black. “Sebelumnya saya dengan Tito Fade 2 Black pernah punya proyek bareng. Mengiringi penyanyi Belgia. Dari situ saya sering ngobrol sama Tito. Tito punya passion juga di dunia musik, khususnya rap. Dia cerita tentang Fade 2 Black, bagaimana dia berjuang membesarkan komunitas hip hop di Bogor,” kata Bondan. Bondan mengusulkan sebuah proyek kepada Fade 2 Black. Mencoba mengangkat musik rap.
Bondan lantas dikenalkan dengan 2 anggota Fade 2 Black lainnya, Eja dan Ari. Kali pertama berkenalan, Bondan langsung menodong dengan gitarnya untuk membuat lagu. Alhasil, perkenalan pertama mereka membuahkan 3 lagu. Saat ini sudah 3 album yang mereka hasilkan: Respect (2005),  Unity (2007), dan For All (2010). “Di album pertama kami ada rock funk, jazz, cha cha, R&B, yang dikombinasikan dengan rap. Di album kedua ada keroncong, reggae, ballad. Di album ketiga punya ska, punk melodic, hip metal, pop cengeng era ‘80-an,” papar Bondan.

Monday, 18 October 2010


BLACKBERRY Pearl 3G 9105

Harga : Call
Phone Order
"Halo, bisa saya bantu?"


Phone:
0816 70 8889
(021) 6386 8000

Kontak E-mail:


Jam Kerja/Office Hour:
Setiap Hari: 11.00 - 20.00 WIB




Spesifikasi Detil :

General
2G Network
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network
HSDPA 850 / 1900 / 2100

HSDPA 900 / 1700 / 2100

Size
Dimensions
108 x 50 x 13.3 mm
Weight
93.6 g

Display
Type
TFT, 256K colors
Size
360 x 400 pixels

- Touch-sensitive optical trackpad

Sound
Alert types
Vibration, MP3 ringtones
Speakerphone
Yes

- 3.5 mm audio jack
- Dedicated music keys

Memory
Phonebook
Practically unlimited entries and fields, Photocall
Call records
Yes
Internal
256 MB
Card slot
microSD, up to 32GB, 2GB included

Data
GPRS
Class 10 (4+1/3+2 slots), 32 - 48 kbps
EDGE
Class 10, 236.8 kbps
3G
HSDPA 3.6 Mbps; HSUPA
WLAN
Yes, Wi-Fi 802.11b/g/n
Bluetooth
Yes, v2.1 with A2DP
Infrared port
No
USB
Yes, microUSB v2.0

Camera
Primary
3.15 MP, 2048x1536 pixels, autofocus, LED flash
Video
Yes
Secondary
No

Features
OS
BlackBerry OS
CPU
624 MHz processor
Messaging
SMS, MMS, Email, Push Email, IM
Browser
HTML
Radio
No
Games
Yes + downloadable
Colors
Piano Black, Opal Pink, Royal Purple, Flash White, Red Gradient
GPS
Yes, with A-GPS support
Java
Yes, MIDP 2.1

- BlackBerry maps
- Document editor (Word, Excel, PowerPoint, PDF)
- MP3/WMA/WAV/eAAC+ player
- MP4/H.264/H.263/WMV player
- Organizer
- Voice memo/dial

Battery

Standard battery, Li-Ion 1150 mAh
Stand-by
Up to 432 h (2G) / Up to 312 h (3G)
Talk time
Up to 5 h 30 min (2G) / Up to 5 h (3G)
Music play
Up to 30 h

Harry Potter mengecewakan?

Film Harry Potter Terbaru 'Sedikit' Mengecewakan

Entertainment * / Senin, 11 Oktober 2010 09:15 WIB
ANDA penggemar film Harry Potter? Hmmm, mungkin Anda akan sedikit kecewa di film terbaru bocah ajaib itu, Harry Potter and The Deadly Hallows Part 1. Pasalnya, film sihir itu gagal menampilkan teknik 3 dimensi (3D) seperti yang dijanjikan sebelumnya. Namun, kekecewaan itu terobati karena film tersebut tetap dirilis pada 19 November.

Hal itu dikatakan perwakilan rumah produksi Warner Bross baru-baru ini. Ia mengaku timnya telah berusaha keras untuk menepati janji. Namun, mereka tak bisa mengubah film menjadi 3D yang berkualitas tinggi.

Meski demikian, bagian kedua film itu tetap dapat dinikmati dalam versi 2D dan 3D. Rencananya, film itu akan dirilis pada 15 Juli 2011. Tentunya, film petualangan Daniel Radcliffe dan teman-temannya ini akan ditunggu para penggemar. Betul, kan?(kpl/***)
Support by :
    • DETAIL MOBIL

        • Merk
        • : Toyota
        • Seri
        • : Kijang
        • Tipe
        • : LGX Diesel M/T
        • Status
        • : Tersedia
          • Transmisi
          • : Manual
          • Pembuatan
          • : 2001
          • Pemakaian
          • : 2001
          • Kilometer
          • : -

          • Silinder
          • :

          • Warna
          • : Hitam Mika

        INFO TAMBAHAN

        orsinil luar dalam tng 1 pajak baru harga nego 
         

        KONTAK PENJUAL

        • Nama
        • : Nandana

        • Telepon
        • : 085736142727