Sabtu, 27 November 2010 | 04:18 WIB
AFP/AN KINGTON
Pelatih Manchester City Roberto Mancini.TERKAIT
MANCHSTER, KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Roberto Mancini, menilai Chelsea tim terbaik musim ini sehingga tidak ada satu pun lawan yang bisa menggeser mereka di puncak klasemen Premier League.
Hingga ke pekan-14, "Si Biru" kokoh di puncak klasemen dengan 28 poin atau hanya unggul produktivitas gol dari Manchester United di tempat kedua. John Terry dkk sebetulnya bisa meninggalkan jauh lawan-lawannya jika saja tidak kehilangan sembilan poin dalam empat pertandingan terakhir mereka.
Meski begitu, Mancini mengaku yakin, Chelsea akan bangkit dan kembali menciptakan jarak dengan pesaing-pesaingnya.
"Chelsea bisa juara karena mereka merupakan tim yang kuat. Mereka seperti Manchester United tetapi lebih baik. Namun situasi bisa berubah. Setiap pertandingan sangat sulit di kompetisi Premier Leaague," ungkap mantan pelatih Inter Milan itu.
Mancini sendiri tak muluk-muluk mengenai target timnya. Ia hanya ingin "The Citizens" mempertahankan posisi di empat besar klasemen agar timnya bisa merasakan Liga Champions musim depan. (TEL)
Hingga ke pekan-14, "Si Biru" kokoh di puncak klasemen dengan 28 poin atau hanya unggul produktivitas gol dari Manchester United di tempat kedua. John Terry dkk sebetulnya bisa meninggalkan jauh lawan-lawannya jika saja tidak kehilangan sembilan poin dalam empat pertandingan terakhir mereka.
Meski begitu, Mancini mengaku yakin, Chelsea akan bangkit dan kembali menciptakan jarak dengan pesaing-pesaingnya.
"Chelsea bisa juara karena mereka merupakan tim yang kuat. Mereka seperti Manchester United tetapi lebih baik. Namun situasi bisa berubah. Setiap pertandingan sangat sulit di kompetisi Premier Leaague," ungkap mantan pelatih Inter Milan itu.
Mancini sendiri tak muluk-muluk mengenai target timnya. Ia hanya ingin "The Citizens" mempertahankan posisi di empat besar klasemen agar timnya bisa merasakan Liga Champions musim depan. (TEL)
Penulis: C16-09 | Editor: Tjatur Wiharyo | Dibaca : 2761
Fo
No comments:
Post a Comment